Senin, 10 Juni 2013

Karedok

Sejak menjalani Food Combining, olahan sayur ini adalah favorit nomor satu aku. Selain enak buatnya pun ngga pake repot dan lama *males.com* hihihihi...
Cuma potong-potong, ulek bumbu sebentar lalu aduk-aduk jadi deh...
Oh iya..berhubung ini sayuran mentah semua dan bukan sayur organik sebaiknya sayurnya diseduh air panas dulu selama 30 detik. Secara di Solo ini sayur organik masih terhitung susah ditemukan. Kalaupun ada biasanya sudah tidak segar dan hanya sedikit jenisnya. Tapi apapun itu jangan sampai ga makan sayur sebanyak-banyaknya yaaaa #Indonesiamakansayur.
Ini dia nih penampakan karedoknya..

Bahan:
Kacang panjang (potong sepanjang 1 cm)
Tauge (buang akarnya)
Wortel (potong dadu)
Timun (potong seukuran 2x besar dadu)
Kol (iris tipis-tipis)
Bumbu (Dihaluskan):
3 buah cabe merah
5 buah cabe rawit
1 ruas jari kencur
1 ruas jari terasi (kira-kira 1 sdt)
4 siung bawang putih
1 sdm air jeruk limau
Garam secukupnya
Gula merah secukupnya
150 gr kacang tanah yang sudah di sangrai / goreng (aku pakai kacang mete)
1 lembar daun jeruk (tidak harus pakai)
Cara Membuat:
Campur semua bumbu yang telah dihaluskan hingga rata kemudian masukkan semua sayur-sayuran aduk rata dan siap disantap.

Mudah sekali kan pembuatannya? Mau sehat tapi lagi males lama-lama didapur? Ya ini dia solusinya. Hehehehe...Selamat mencoba...

Tidak ada komentar: